kisah bundaku
ini adalah hadiah ayah dan bunda untuk dede, disini semua kisah tentang ayah, bunda dan dede.
semua kisah tertuang disini, InsyaAllah semuanya akan bermanfaat yah. Aminnn......
Sabtu, 14 January 2006
hari ini adalah hari yang ditunggu2 buat ayah dan bunda bahkan mungkin juga orang2 disekitar ayah dan bunda, soalnya hari ini ayah dan bunda menikah setelah hampir 5 tahun ayah dan bunda saling mengenal.
hari ini juga hari yang membahagiakan buat ayah dan bunda setelah bercapek2 ria dengan segala macam birokrasi akhirnya semuanya beres. akad nikah ayah dan bunda diadakannya di m.at taufik, trus acara resepsinya di gedung Wibawa Mukti. hari itu ayah dan bunda bahagia sekali, tapi juga sekaligus sedih soalnya nenek dan kakeknya dede hanya bisa menyaksikan dari surga.
Minggu, 15 January 2006
setelah semalam bercapek2 hari ini ayah dan bunda adaain acara lagi dirumah bekasi. wah kebayang dong gimana capenya. Padahal nih bunda hari selasa udah harus masuk kerja.
Ayah akhirnya harus kembali lagi ke Bandung, dan bunda juga harus bekerja lagi....
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home